Sabtu, 09 Juni 2012

life isn't a novel

ingin rasanya mempunyai kehidupan seperti cerita yang ada dibuku novel
yang selalu berakhir dengan bahagia selamanya
yang kapan saja dapat kita hapus ketika kita tak menyukai ceritanya
yang kapan saja dapat kita ganti sesuai dengan keinginan kita
semua orang ingin merasakan bahagia
semua orang ingin bisa tertawa
tapi apakah harus dengan mempunyai kehidupan seperti cerita di novel baru kita akan merasakan bahagia
merasa bahagia tak harus sesulit itu
karena bahagia itu sederhana ......
cukup menjalani harimu dengan menjadi dirimu sendiri
maka kebahagiaan akan senang berada di dekatmu
cukup dengan tersenyum kepada setiap orang
maka hidup mu akan terasa menyenangkan
cukup dengan menghibur seseorang yang sedang bersedih
maka hidup mu akan terasa sangat berarti
memang kita tak bisa menghapus sedih atau tangis maupun amarah dalam hidup kita
kita harus menjalani hidup kita apa adanya
karena tawa sedih tangis dan amarah adalah warna dari kehidupan itu sendiri
kebahagiaan hanyalah contoh kecil seni yang ada di kehidupan
tapi tanpa tangis sedih dan amarah kebahagiaan terlihat tak berarti
cobalah untuk berbagi ...
berbagi sedih tangis amarah dan kebahagiaan mu kepada semua orang yang berarti untukmu
maka kehidupan yang sesungguhnya akan dapat rasakan..
kehidupan bukan hanya tentang aku
tapi juga tentang kamu,dia,kita dan mereka
kehidupan ini milik semua orang..
semua orang punya hak yang sama untuk bahagia.
untuk menangis..
untuk sedih...
maupun untuk marah ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar